SEBARKAN!! Hanya Karena Sembarang Pencet Jerawat Malah Berujung Kematian, Ternyata Ini dia Penyebabnya!

Secara refleks, setiap wanita berpikir harus segera memusnahkan jerawat dengan cepat. Oleh karena itu memencet jerawat sudah menjadi hobi wanita. Faktanya, kebiasaan memencet jerawat ini tidak baik lho! Selain menyebabkan iritasi dengan menyisakan lubang memerah dan menghitam, memcet jerawat juga bisa berakibat fatal bagi kesehatan otak dan organ lainnya.

Ada beberapa area pada wajah yang disebut sebagai area segitiga. Area ini meliputi hidung dan atas mulut. Pada area ini terdapat pembuluh darah yang langsung menuju ke kepala dan tentu saja terhubung ke otak. Jika kamu mencoba memencet jerawat pada area ini dengan kondisi tangan kotor, maka kemungkinan akan terjadi infeksi.

Infeksi ini kemudian akan menyebar melalui pembuluh darah yang langsung menuju kepala hingga bagian otak. Dan akibatnya sangat fatal karena pusat saraf akan mengalami kerusakan. Bahkan kerusakan ini kabarnya tidak bisa diperbaiki. Penderita yang mengalami infeksi ini terancam kehilangan penglihatannya dan berpotensi lumpuh hingga mengakibatkan kematian.

Oleh karena itu, sebaiknya hindari memencet jerawat pada area segitiga berbahaya ini. Sebenarnya jerawat yang tumbuh pada wajah akah hilang dengan sendirinya, kamu hanya perlu bersabar untuk itu. Jika kamu ingin menghilangkannya dengan cepat, sebaiknya gunakan bahan-bahan alami. Bila terlalu parah, bawa ke dokter kulit dan beri obat sesuai petunjuk dokter. Nah sudah tahu kan bahayanya? Mulai sekarang hilangkan kebiasan ini ya girls!

Sumber : IDNtimes.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "SEBARKAN!! Hanya Karena Sembarang Pencet Jerawat Malah Berujung Kematian, Ternyata Ini dia Penyebabnya!"

Post a Comment